8 Cara Menghemat Biaya Sewa Hotel

Ilustrasi hotel 
Saat berlibur, salah satu biaya yang bisa dipangkas sebenarnya adalah biaya menyewa hotel. Meski tempat menginap cukup penting dalam sebuah perjalanan liburan, tapi salah satu cara menghemat adalah mengurangi ongkos penginapan. 

Berikut delapan cara yang bisa Anda lakukan untuk memangkas biaya hotel.

1. Pilih hari sepi
Apakah Anda melakukan perjalanan di akhir pekan? Anda mungkin berpikir bahwa waktu liburan Anda termasuk waktu favorit liburan sehingga akan susah mendapatkan harga hotel yang murah. Tidak selalu. Carilah hotel yang biasa menerima tamu-tamu untuk keperluan bisnis. Hotel semacam ini biasanya sepi di akhir pekan sehingga biasanya mengurangi harga sewa. 

2. Bernegosiasi
Negosiasi bisa berjalan sangat baik jika Anda memiliki cukup keberanian dan siap mencoba hingga Anda sukses. Hotel akan mau menawarkan diskonto dari harga normal mereka jika mereka masih memiliki kamar kosong pada waktu  menjelang check in berakhir, atau ketika Anda berniat menginap selama beberapa malam. Bicaralah pada manajer jika resepsionis tidak memiliki otoritas untuk mengurangi harga kamar. 

3. Penawaran khusus
Apakah Anda memiliki jenis hotel yang khusus yang Anda inginkan? Cek situsnya untuk mendapatkan penawaran khusus. Mungkin saja ada ekstra satu malam gratis, peningkatan kamar, atau harga sudah termasuk sarapan. 

4. Situs
Salah satu cara untuk menghemat biaya hotel adalah mengecek situs perjalanan atau situs hotel tersebut yang biasanya menawarkan diskonto harga kamar. 

5. Cek keperluan Anda
Simpan tagihan hotel Anda dengan memastikan Anda tidak membayar fasilitas yang tidak Anda gunakan atau inginkan. Misalnya Anda bisa sarapan di luar hotel yang lebih murah daripada yang disediakan di hotel sehingga Anda bisa meminta harga sarapan tidak dimasukkan dalam tagihan. Anda juga bisa meminta fasilitas standar di dalam kamar untuk memangkas ongkos.

6. Jarak yang lebih jauh
Cara termurah untuk mengurangi tagihan hotel adalah mencari hotel yang sedikit jauh dari pusat kota. Tarifnya biasanya lebih murah. Kebanyakan kota besar memiliki sistem transportasi yang baik sehingga Anda tidak perlu takut kehilangan atmosfer pusat kota.

7. Berbagi kamar
Beberapa orang biasa menyewa kamar yang bisa berbagi ruang dengan pelancong lainnya. Di Barcelona, Anda bisa mendapatkan sewa kamar yang dihitung per kepala, dengan harga US$20 per orang. Tentu saja Anda harus bisa dan rela berbagi ruang dengan orang lain. 

8. Lewat couchsurfing
Coba couchsurfing.com, inilah situs tempat orang menawarkan kamar kosong atau sekadar sofa bagi orang dari negara lain yang berkunjung, secara gratis. Tentu saja Anda cukup membawakan oleh-oleh untuk ucapan terima kasih. 

Sumber : BeritaSatu.com

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Mohon laporkan apabila ada gambar rusak, link mati atau salah penulisan sumber di kolom komentar dibawah ini.