5 Kunci untuk Menuju Kebahagiaan

Foto: Thezenapproach.com.
Apakah Anda merasa bahagia menjalani kehidupan? Bagaimana cara agar tetap bahagia saat tidak ada hal yang membuat Anda bahagia? 

Inilah jawabannya, lima kunci untuk menggapai kebahagiaan, seperti dikutip dari GeniusBeauty, Selasa (7/8). 

1. Kunci utama kebahagian adalah saat kita menikmati pekerjaan, memiliki tubuh yang sehat, memiliki tujuan hidup yang jelas, mempunyai banyak teman, dan suatu hal yang dapat mengontrol diri kita sendiri. Hal utama yang membuat kita tidak bahagia adalah rasa minder yang kita miliki. Perasaan tersebut dapat mengurangi semangat dan menggugurkan harapan hidup kita. 

2. Beribadah dan olahraga. Dua hal inilah yang dapat membuat kita tetap bahagia, apa pun kondisi yang kita alami.

3. Hidup sederhana. Hidup sederhana akan terasa bahagia, tidak terlalu kaya, tidak terlalu miskin. 

4. Tetapkan tujuan hidup dan sibukkan diri Anda. Sebab, terlalu banyak memiliki waktu luang dapat membuat moodAnda buruk, hingga akhirnya Anda bingung harus berbuat apa dan tidak bahagia. 

5. Tetaplah tersenyum saat Anda sedang tidak bahagia dan tidak ada orang-orang di sekeliling yang membantu. Sebab, dengan tersenyum, otot-otot syaraf akan merangsang otak dan kemudian membuat Anda menjadi lebih baik.

Sumber

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Mohon laporkan apabila ada gambar rusak, link mati atau salah penulisan sumber di kolom komentar dibawah ini.