1 Desember, Multiply Tutup Jejaring Sosial

Multiply yang menggunakan Indonesia.
Multiply tampaknya semakin merasa mantap untuk fokus ke bisnis e-commerce, dari konten media sosial yang semula dijalaninya. Untuk itu, Multiply pun akan segera menutup konten terkait layanan jejaring sosial.

"Mulai 1 Desember, dengan sangat menyesal, kami tidak akan dapat lagi mendukung aktivitas Multiply dalam bentuk penyediaan layanan jejaring sosial dan berbagi konten (foto, video, blog, dan lainnya)," demikian pernyataan Multiply, di situs Multiply Indonesia, di tautan ini.

Pernyataan ini diumumkan oleh Stefan Magdalinski, CEO Multiply untuk wilayah Indonesia dan Filipina, dari Kantor Pusat Multiply di Jakarta. "Kami yakin bahwa situs Internet lainnya yang berkomitmen untuk menyediakan layanan jejaring sosial akan dapat melayani Anda dengan lebih baik," lanjut Stefan.

Multiply pun sedang mempersiapkan cara mudah untuk mengunduh konten milik anggotanya. Opsi lain, Multiply sedang mencari cara untuk memindahkan/migrasi konten dari Multiply ke situs lain.
"Kami akan umumkan detil pastinya dalam waktu dekat dimana akan menjadi pilihan Anda untuk memilih mengunduh, memindahkan atau membiarkan konten Anda terhapus dengan sendirinya," tulis Stefan.

Untuk status berlangganan Multiply Premium, saldo yang tersisa akan dikembalikan. "Silakan menghubungi tim Pelayanan Pelanggan untuk memroses pengembalian uang.  Mohon dicatat, ini hanya berlaku untuk Multiply Premium, bukan produk Multiply Trust untuk layanan e-commerce".
Sumber : VIVAnews

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Mohon laporkan apabila ada gambar rusak, link mati atau salah penulisan sumber di kolom komentar dibawah ini.