7 Tanda Anda Terlalu Cuek pada Penampilan

Perempuan memiliki banyak sekali pilihan pakaian. Tapi, ternyata beragam jenis busana tidak membawa pengaruh pada sebagian perempuan yang tergolong cuek dengan penampilannya. 

Terlalu cuek pada penampilan sebenarnya pilihan yang sanagt disayangkan karena menata penampilan menjadi lebih rapi akan sangat berpengaruhi pada suasana psikologis Anda sendiri. Nah, sebaiknya Anda sudah harus memperhatikan penampilan jika Anda termasuk dalam tujuh tanda mereka yang terlalu cuek pada penampilan. 

1. Bergaya kasual
Salah satu cirinya Anda cuek dengan penampilan adalah, Anda sering mengenakan jins dan kaus. Anda punya banyak sekali kaus berwana-warni bentuk dan ukuran. Anda selalu mengenakan kaus dengan kerah V atau U dan jins ketika pergi ke mana pun. Jelas sekali ini berarti Anda malas memperhatikan penampilan.

2. Fashion dejavu
Anda sering mengenakan pakaian yang sama hanya dalam selang waktu tiga hari. Jika benar, Anda jelas sekali tergolong cuek dengan penampilan. Tidak masalah sebenarnya, hanya saja teman-teman Anda pasti ada yang memperhatikan penampilan Anda. Walaupun pakaian tersebut sudah dicuci dan disetrika tapi kan mereka yang melihat Amda tidak mau mengerti. Jika Anda mengenakan pakaian yang sama berulang-ulang, tampak seperti dejavu.

3. Tukang belanja yang selektif
Tipikal wanita yang cuek pada penampilan adalah ketika dia hanya mau belanja pakaian di toko yang jelas-jelas menjual pakaian yang kita butuhkan. Anda malas untuk melihat aneka ragam pakaian yang selalu berinovasi setiap saat. Anda selalu mencari yang simpel, tanpa harus mengikuti pakaian apa yang sedang tren.

4. Tidak perlu mencoba di kamar ganti
Tidak ada drama ruang ganti di sini, Anda tidak suka mencoba pakaian di ruang ganti. kalau menurut Anda sudah pas dengan ukuran, Anda langsung membayarnya. Biasanya, perempuan suka membeli pakaian dengan brand yang sama dan sudah tahu ukuran setiap brand. Jadi tak perlu lagi dicoba di ruang ganti. 

5. Lebih suka datang ke acara non formal
Rasanya jika ada undangan acara formal, Anda tetap tidak akan berpenampilan elegan. Gaya kasual tetap yang Anda kenakan, sederhana tanpa asesoris yang menempel atau bahkan clutch dengan warna senada. Walau datang ke acara formal, gaya Anda tetap sesimpel mungkin. Makanya Anda lebih suka mendatangi acara non formal.

6. Jarang dapat pujian
Jika Anda jarang mendapat pujian dari orang lain tentang cara berpakaian bisa jadi ini tandanya Anda sangat cuek pada penampilan. Anda jelas tidak peduli terhadap pujian-pujian tersebut.

7. Selalu berpenampilan standar
Jika Anda selalu melihat orang-orang di sekitar Anda berpakaian berlebihan, ini bisa jadi tanda Anda sangat cuek pada penampilan. Kalau Anda pergi dengan teman ke sekolah, kerja atau hang out dan Anda melihat cara mereka berpenampilan terlalu berlebihan, ini membuktikan Anda sangat tidak peduli dengan cara berpakaian.

Tidak salah memang memilih cara Anda sendiri dalam berpakaian, tapi penampilan bisa memperlihatkan sifatmu. Jika Anda malas menata penampilan, orang-orang akan memandang Anda negatif. Jadi Anda termasuk tipe yang mana?.

Sumber : BeritaSatu.com

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Mohon laporkan apabila ada gambar rusak, link mati atau salah penulisan sumber di kolom komentar dibawah ini.