Makanan yang Harus Dihindari Jika Ingin Perut Six Pack

Tubuh berotot dan perut six pack diidamkan oleh banyak lelaki untuk menarik perhatian kaum perempuan.

Untuk mewujudkan impian tersebut, Anda tak hanya memerlukan latihan fisik, tapi juga harus menghindari beberapa makanan. 

Apa saja? Berikut penjelasannya seperti dilansir Boldsky.

Karbohidrat Sederhana

Gula dan beras putih adalah contoh makanan yang mengandung karbohidrat sederhana. Makanan ini tidak hanya meningkatkan gula darah tapi juga membuat lebih mudah menumpuk lemak yang dapat merusak otot.

Kentang Goreng
Pasti merupakan salah satu isi dari makanan yang harus dihindari. Anda harus berhati-hati dengan keripik kentang atau kentang goreng, karena minyak yang terkandung di dalamnya akan diubah menjadi lemak trans.

Makanan Beku
Pizza, hot dog atau junk food lainnya dan makanan berlemak dapat menyebabkan penyumbatan pembuluh darah bahkan diabetes.

Sumber : BeritaSatu.com

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Mohon laporkan apabila ada gambar rusak, link mati atau salah penulisan sumber di kolom komentar dibawah ini.